Asah Pengetahuan Dan Keterampilan Melalui Kegiatan Peningkatan Kapasitas Keprotokolan Bersama KPU RI
Borong – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Manggarai Timur mengikuti kegiatan Peningkatan Kapasitas Keprotokolan di lingkungan Sekretariat Jenderal KPU, Sekretariat KPU Provinsi/KIP Aceh, dan Sekretariat KPU/KIP Kabupaten/Kota yang diselenggarakan oleh Sekretariat Jenderal KPU RI, Selasa (11/11/2025). Bertempat di ruangan kantor, kegiatan diikuti secara online melalui aplikasi zoom oleh Pejabat Struktural, Staf yang membidangi keprotokolan, serta para Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan aparatur di lingkungan KPU dalam melaksanakan tugas-.tugas keprotokolan, khususnya dalam mendukung kelancaran penyelenggaraan kegiatan resmi, baik di tingkat pusat maupun daerah. Dalam kegiatan tersebut, para peserta mendapatkan materi tentang tata upacara, tata tempat, tata penghormatan, serta etika dan standar pelaksanaan keprotokolan yang sesuai dengan peraturan perundang-undangan. Selain itu, juga dibahas pentingnya peran protokol dalam menciptakan citra positif lembaga dan mendukung profesionalitas penyelenggaraan kegiatan KPU.
Pelatihan keprotokolan ini sangat bermanfaat, terutama dalam meningkatkan kompetensi pegawai dalam mengelola acara resmi, baik di lingkungan internal KPU Kabupaten Manggarai Timur maupun dalam kegiatan yang melibatkan pihak eksternal. Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh peserta dapat mengimplementasikan ilmu yang diperoleh guna menciptakan pelayanan dan pelaksanaan kegiatan kelembagaan yang lebih tertib, berwibawa, dan profesional sesuai nilai-nilai dasar KPU.